Khusus pengguna pemula, tidak perlu bingung lagi apa saja Pelembab Emina untuk kulit berminyak dan berjerawat, karena kita akan bahas disini
Memilih Pelembab untuk kulit berminyak
- Memilih Pelembab untuk kulit berminyak
- 5 Pelembab Emina untuk kulit berminyak
- Harga Pelembab Emina untuk kulit berminyak
- Terakhir
Langkah paling awal sebelum memutuskan membeli dan menggunakan pelembab brand tertentu, kenali dulu jenis kulit kita.
Karena seringkali masalah kulit terjadi karena ketidaktahuan kita pada jenis dan tipe kulit, sehingga menggunakan pelembab yang salah.
Termasuk saat membeli pelembab untuk kulit berminyak.
Saat ini ada banyak sekali brand skincare yang menawarkan Pelembab untuk kulit berminyak, salah satunya adalah pelembab Emina.
Masalahnya, Emina memiliki setidaknya 10 varian pelembab.
Banyaknya varian pelembab Emina seringkali membuat bingung pengguna pemula, akhirnya membeli pelembab yang salah.
Nah, untuk mengantisipasi kesalahan ini kami ingin membahas apa saja merek Pelembab Emina untuk kulit berminyak, semoga saja bisa membantu.
Sedangkan pelembab Emina untuk kulit kering, anda bisa lihat dibagian lain.
5 Pelembab Emina untuk kulit berminyak
Baik, dibawah ini adalah 5 Pelembab Emina untuk kulit kering, silahkan pelajari mana saja Moisturizer yang cocok dengan kulit anda.
Tentu anda tidak harus membeli dan menggunakan semuanya. Sesuaikan dengan kondisi kulit anda saat ini.
1. Ms. Pimple Acne Solution Calming Gel 20 ml
Moisturizer atau Pelembab Emina yang pertama adalah Ms Pimple Acne Solution. Untuk ukurannya adalah 20 ml.
Manfaat Ms Pimple Acne Solution ini adalah untuk melembabkan dan mengurangi produksi minyak berlebih pada kulit anda.
Bahkan jika digunakan sesuai saran pemakaian, bisa juga digunakan untuk mengatasi iritasi dan kemerahan pada kulit.
Yang paling menarik dari Moisturizer ini adalah karena tidak lengket.
Kemasan Tube pelembab Emina ini juga relatif mudah dikenali, denan tutup warnah putih dan dibatasi warna biru tua dan ungu dibagian tengah.
Pelembab ini terasa makin lengkap jika anda juga menggunakan handbody Nivea untuk memutihkan kulit. Agar kulit wajah, tangan dan kaki sama-sama cerah dan enak di pandang.
2. Natura Pal Gel Moisturizer
Jika teman teman ingin kulitnya lembab dan juga terhidrasi secara maksimal, cobalah gunakan Emina Natura Pal Gel Moisturizer.
Bahkan pelembab ini juga diklaim berguna untuk mengatasi efek buruk radikal bebas, membuat kulit jadi kenyal dan lebih glowing.
Dari sisi kemasan agak berbeda dengan pelembab yang lain. Karena memiliki warna kemasan warna hijau muda dan tua.
Umumnya pelembab yang satu ini banyak digunakan oleh remaja, terutama untuk mereka usia 16 – 20 tahunan.
3. Ms. Pimple Acne Solution Moisturizing Gel
Nah, untuk teman teman yang ingin kulitnya lembab dan sekaligus mengatasi masalah jerawat, cobalah menggunakan Pelembab Emina yang ini.
Karena Ms Pimple Acne Solution Gel tidak hanya berfungsi untuk melembabkan kulit, tapi juga mengatasi bakteri penyebab jerawat.
Bahkan pelembab ini juga mengandung SPF 15.
Ini artinya, selain kulit kita lembab dan terhidrasi, bakteri penyebab jerawat kabur kayak koruptor luar negeri, kulitnya juga terlindungi SPF 15.
4. Bright Stuff for Acne Prone Skin Moisturizing Cream
Ini juga salah satu alternatif untuk anda yang punya kulit berminyak dan berjerawat. Bisa digunakan untuk pelembab harian kita.
Bright Stuff for Acne ini juga bisa kita gunakan untuk melembabkan kulit sekaligus mencerahkan dan membuatnya jadi lebih kenyal.
Dari bahan yang dikandungnya memang memungkinkan untuk memberikan banyak manfaat sekaligus, itulah ciri pelembab Emina.
5. Aloe Vera Gel
Nah terakhir, pelembab Emina yang juga bisa anda gunakan untuk kulit berminyak dan berjerawat adalah Aloe Vera Gel.
Ini adalah salah satu pelembab yang sangat nyaman dipakai.
Sebenarnya pelembab yang satu ini tidak hanya bisa digunakan oleh kulit berminyak saja, tapi juga untuk tipe kulit yang lainnya.
Seperti kulit normal, kombinasi dan kering.
Harga Pelembab Emina untuk kulit berminyak
Anda bisa memilih satu dari varian pelembab Emina untuk kulit berminyak, lagipula harga pelembab Emina ini juga relatif murah.
Untuk anda yang penasaran, silahkan cek melalui tabel berikut.
Ms. Pimple Acne Solution Calming Gel 20 mL | Rp. 29.000 |
Natura Pal Gel Moisturizer | Rp. 37.500 |
Ms. Pimple Acne Solution Moisturizing Gel | Rp. 27.000 |
Bright Stuff for Acne Prone Skin Moisturizing Cream | Rp. 26.000 |
Aloe Vera Gel | Rp. 30.000 |
Terakhir
Itulah 5 Pelembab Emina untuk kulit berminyak, silahkan pilih salah satunya sesuai dengan kondisi kulit anda hari ini.
Yang paling penting, disiplin menggunakannya secara rutin sehingga anda mendapatkan manfaat yang dijanjikan.
Selain Emina, anda juga bisa menggunakan pelembab Wardah, Scarlett, Hanasui dan beberapa brand terkenal lainnya.